Perahu Bermuatan Gas Elpiji Meledak di Pelabuhan Bintaro Sumenep, Ini Penyebabnya

  • Bagikan
Perahu Bermuatan Gas Elpiji Meledak di Pelabuhan Bintaro Sumenep, Ini Penyebabnya
Kondisi perahu milik warga Raas yang meledak di Pelabuhan Bintaro, Desa Longos, Gapura, Sumenep, Selasa (18/10/2022) malam. (Foto Dok. Humas Pores Sumenep)

SUMENEP, LITERA TIMES – Sebuah perahu bermuatan gas elpiji meledak di Pelabuhan Bintaro, Desa Longos, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, Selasa, 18 Oktober 2022 malam, sekira pukul 20.00 WIB.

Ledakan perahu bermuatan elpiji itu terdengar sangat nyaring, sehingga mengagetkan warga sekitar Pelabuhan Bintaro, Longos.

Saking nyaring dan mengagetkannya, bahkan warga sekitar menduga suara ledakan itu adalah bunyi bom yang meledak.

“Ledakannya sangat keras, warga di sini pada kaget semua,” ujar seorang warga yang rumahnya dekat lokasi kejadian.

“Saya kira ada bom meledak. Bunyinya keras sekali,” timpal warga lain.

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti S membenarkan, telah terjadi perahu meledak di Pelabuhan Bintaro, Kecamatan Gapura.

Menurut Widi, ledakan perahu KLM Poster terjadi sekitar 10 meter dari dermaga Pelabuhan Bintaro. Perahu tersebut meledak saat ABK menstarter mesin perahu.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *