Temukan Uang Rp 12 Juta di Bawah Material, Relawan Banjir Ini Kaget Bukan Kepalang

  • Bagikan
Temukan Uang Rp 12 Juta di Bawah Material, Relawan Banjir Ini Kaget Bukan Kepalang
Seorang relawan banjir di Kalibaru, Banyuwangi tengah mencuci uang yang ditemukannya di lumpur dalam kondisi kotor. (TikTok @OfficialiNews)

PERISTIWA, LITERA TIMES – Video seorang relawan banjir di Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi, Jawa Timur kini tengah viral setelah diketahui menemukan uang Rp 12 juta di bawah reruntuhan material.

Penemuan uang sebesar Rp 12 juta yang keseluruhannya merupakan uang pecahan Rp 100 ribu itu jelas membuat si relawan banjir kaget bukan kepalang.

Dalam video yang tengah viral itu, memperlihatkan seorang relawan banjir di Kalibaru tengah menemukan segepok uang pecahan Rp 100 ribu rupiah.

Saat ditemukan oleh relawan banjir, posisi uang itu masih terikat sangat rapi dengan tali karet dalam keadaan tertimbun reruntuhan.

Kondisinya kotor bercampur lumpur, sehingga uang tersebut harus dicuci hingga bersih.

Setelah dicuci bersih dan akhirnya dihitung, uang itu diketahui mencapai Rp 12 juta rupiah.

Usut punya usut, ternyata uang tersebut punya salah satu warga korban banjir di kelurahan Kalibaru Wetan, bernama Hari Sas.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *